SPOT MANCING MUARA TAMBAK BULUSAN DEMAK

Tambak Bulusan adalah sebuah desa yang terletak di kecamatan Karangtengah kabupaten Demak. Di desa Tambak Bulusan terdapat beberapa sungai yang bermuara ke laut. Di hampir setiap sungai memiliki potensi dihuni oleh ikan-ikan muara seperti barramundi, kerapu, sembilang, kerang-kerong, dukang/kedokan dll.



Spot mancing

Lokasi spot mancing Tambak Bulusan ini cukup lumayan jauh untuk dijangkau para mancing mania. Kalau mancing mania dari arah Semarang menuju ke Demak sekitar 10 km sebelum masuk kota Demak, mancing mania akan menemui jembatan besi besar di jalan raya daerah Wonokerto. Dari jembatan itu mancing mania masuk saja ke arah utara menuju ke desa Tambak Bulusan dengan jarak sekitar 6 km dari jalan raya. Sesampainya mancing mania di desa Tambak Bulusan tanya saja sama penduduk setempat spot-spot mancing di sekitar sana.

Spot mancing di sini banyak tetapi di sini saya hanya menceritakan kondisi spot sungai Anyar.

kali anyar
sungai Anyar

kali anyar
sungai Anyar

Sungai Anyar sangat berpotensi sekali sebagai spot mancing karena sungai ini di pinggir-pinggirnya berupa hutan bakau yang lumayan sangat lebat. Hutan bakau biasanya sebagai rumah ikan-ikan besar maupun kecil.

Biasanya di tengah-tengah sungai dipasang rumpon sama penduduk sekitar yang berfungsi sebagai rumah ikan.

Sungai untuk mancing


kali  anyar
kondisi sungai Anyar yang dikelilingi hutan bakau dan rumpon di tengah sungai

spot mancing

spot mancing
jembatan penghubung antar desa pesisir

Lokasi spot ini sangatlah gratis...tis...tis...tis... bagi para mancing mania yang ingin memancing. Spot ini juga tersedia lahan parkir dan juga warung tempat istirahat bagi para mancing mania. Mancing mania bisa beristirahat sejenak di warung ini dengan memesan menu-menu yang sudah disediakan dengan harga yang terjangkau plus ramah tamah dari pemilik warung bernama pak Mistam.

Tempat istirahat mancing


spot mancing
warung dengan menu yang disediakan dan lahan parkir kendaraan

spot pemancingan
penampakan warung pak Mistam

Selain sungai Anyar di desa Tambak Bulusan juga terdapat sungai-sungai yang berpotensi ikan-ikan banyak seperti sungai Gerenduwo, sungai Moro dll. Untuk informasi spot muara sungai di Tambak Bulusan yang lain akan saya paparkan pada posting selanjutnya. Ditunggu saja boooozzzzz...... ;-) Semoga informasi spot ini bermanfaat bagi mancing mania Semarang pada khususnya dan bagi mancing mania seluruh dunia pada umumnya.
 


Salam Strike Mania....

12 comments for "SPOT MANCING MUARA TAMBAK BULUSAN DEMAK"

  1. i like....p mistam jual umpan ga?

    ReplyDelete
  2. @anonim: setahu saya beliau tdk jual umpan om. kalo mo beli umpan bs tanya warga sekitar yang jual umpan.

    ReplyDelete
  3. tolong tanya mas sewa perahunya aberapa sama nama pemilik perahu yg mengantarkan siapa

    ReplyDelete
  4. untuk sewa kapal biasanya pemilik kapal agak malu2 klo menentukan tarif om. untuk contact pemilik kapal saya sendiri jg tdk tau nomer hpnya yg skrg. tp rata2 hampir semua org yg memiliki kapal mau diajakin mancing kok. mereka malah senang kalo ada tmn buat nyari ikan.

    ReplyDelete
  5. spot yang cukup menantang utk dicoba

    ReplyDelete
  6. Klo disitu beli udang hidup ditempate pak Di aja mas brow.... harga terjangkau banyak pilihan.
    Aku pernah coba beberapa kali strik disitu

    ReplyDelete
  7. wah mantep.......kemaren aq dapat kakap merah 2 kg....

    ReplyDelete
  8. siiiiiiip.... makasih pak itagung raharjo

    ReplyDelete
  9. (merenung sambil merencanakan kesana)

    ReplyDelete
  10. ( merenung sambil merencanakan untuk berangkat )

    ReplyDelete